Pengembangan Program Latihan Dribble Bola Basket pada Atlet Junior

Authors

  • Aidil Fadil Universitas Negeri Padang
  • Alimuddin Alimuddin
  • Nuridin Widya Pranoto
  • Nugroho Susanto

Abstract

Kendala yang sering dihadapi dalam permainan bola basket adalah teknik Dribble, terutama dalam mengontrol bola dan ketergantungan pada pandangan mata yang selalu tertuju ke bola. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengembangkan program latihan Dribble bola basket pada atlet junior. Penelitian ini menggunakan metode research and development yang dilaksanakan di SMK Negeri 1 Batusangkar, Kecamatan Tanjung Emas, Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat. Populasi dalam penelitian ini adalah atlet tim basket sekolah tersebut yang terdiri dari 20 orang dan dipilih sebanyak 16 orang sebagai sampel menggunakan teknik sampling purposive. Hasil penelitian menunjukkan bahwa program latihan yang dikembangkan mendapatkan respon positif dari pembina ekstrakurikuler. Angket yang disebarkan kepada siswa memperoleh persentase rata-rata 87,4% dengan kualitas penilaian berkategori baik. Sementara itu, angket validasi mencapai 95% dengan kategori sangat baik. Sehingga dapat disimpukan bahwa program latihan Dribble bola basket yang dikembangkan efektif dan dapat meningkatkan keterampilan teknis para atlet junior di SMK Negeri 1 Batusangkar.

Published

2025-02-17

How to Cite

Fadil, A., Alimuddin, A., Pranoto, N. W., & Susanto, N. (2025). Pengembangan Program Latihan Dribble Bola Basket pada Atlet Junior. Jurnal IKEOR, 2(5). Retrieved from https://ikeor.ppj.unp.ac.id/index.php/ikeor/article/view/482

Issue

Section

Articles