HUBUNGAN PERHATIAN ORANG TUA DAN TINGKAT PERCAYA DIRI DENGAN TINGKAT PRESTASI ATLET PENCAK SILAT EMPAT BANDING BUDI KOTA PADANG
DOI:
https://doi.org/10.24036/ikeor.v3i4.645Abstract
ABSTRAK
Abdullah Hanafi, 2025 Hubungan Perhatian Orang Tua dan Tingkat Percaya Diri
Dengan Tingkat Prestasi Atlet Pencak Silat Empat Banding
Budi Kota Padang. Skripsi. Padang: Program Studi Ilmu
Keolahragaan, Departemen Kesehatan dan Rekreasi, Fakultas
Ilmu Keolahragaan, Universitas Negeri Padang.
Penelitian ini dilatar belakangi oleh faktor eksternal dan internal dalam
mempengaruhi prestasi atlet, khususnya peran perhatian orang tua dan tingkat
percaya diri dalam menunjang prestasi atlet pencak silat. Permasalahan yang
diangkat adalah masih bervariasinya tingkat prestasi atlet di Perguruan Empat
Banding Budi Kota Padang meskipun telah mendapat dukungan keluarga dan
pelatih. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara perhatian
orang tua dan tingkat percaya diri dengan tingkat prestasi atlet pencak silat Empat
Banding Budi Kota Padang.
Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan
korelasional. Populasi penelitian berjumlah 66 atlet aktif, dan seluruhnya dijadikan
sampel dengan teknik total sampling. Data dikumpulkan menggunakan kuesioner
untuk variabel perhatian orang tua dan percaya diri, serta dokumentasi prestasi atlet
untuk variabel prestasi. Analisis data dilakukan secara deskriptif dan inferensial
menggunakan uji korelasi Pearson Product Moment dengan bantuan program SPSS
Statistics 26.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa perhatian orang tua, tingkat percaya
diri, dan prestasi atlet secara umum berada pada kategori sedang hingga tinggi.
Namun, hasil uji korelasi menunjukkan bahwa: a). Tidak terdapat hubungan yang
signifikan antara perhatian orang tua dengan prestasi atlet (r = -0,006; p = 0,960),
b). Hasil uji korelasi antara variabel percaya diri dengan prestasi atlet menunjukkan
tidak terdapat hubungan yang signifikan (r = -0,096; p = 0,443). Dengan demikian,
dapat disimpulkan bahwa perhatian orang tua dan tingkat percaya diri tidak
berpengaruh langsung terhadap prestasi atlet, karena prestasi lebih dipengaruhi oleh
faktor lain seperti kualitas latihan, pengalaman bertanding, kondisi fisik, dan
strategi pelatih.
Kata kunci: perhatian orang tua, percaya diri, prestasi

