PENGARUH LATIHAN LADDER DRILL TERHADAP KECEPATAN TENDANGAN MAWASHI GERI PADA KARATEKA DOJO KODIM FIGHTER KARATE CLUB KODIM 0309/SOLOK
Abstract
Abstrak
Latar Belakang : Masalah dalam penelitian ini adalah sebagian karateka Dojo Kodim Fighter Karate Club Kodim 0309/Solok masih kurang baik kemampuannya dalam melakukan tendangan mawashi geri, hal ini terlihat dari beberapa pertandingan terakhir bahwa pada saat melakukan tendangan mawashi geri tersebut belum mendapatkan poin dan lawan masih bisa menghindar. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan karateka Dojo Kodim Fighter Karate Club Kodim 0309/Solok dalam melakukan tendangan mawashi geri khususnya pada karateka berusia 9-13 tahun.
Metode : Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan desain penelitian one group design pretest-posttest design (tes awal dan tes akhir kelompok tunggal). Populasi dalam penelitian ini berjumlah 35 orang, dengan pengambilan sampel menggunakan Purposive Sampling dengan 12 karateka putra berusia 9-13 tahun. Adapun teknik pengumpulan data meliputi tes kecepatan tendangan untuk mengukur kecepatan tendangan. Kemudian daata di analisis dengan uji t.
Hasil: Analisis data menunjukkan bahwa adanya peningkatan dari pretest sebelum diberikan perlakuan sampai setelah diberikan perlakuan pada postest. Uji statistic yang dilakukan menggunakan uji t yaitu melihat pengaruh rata-rata dalam suatu kelompok yang sama dalam taraf sig. (2-tailed) lebih kecil dari 0,05 dan menunjukkan bahwa thitung 6,983 sedangkan ttabel 1,782 dengan taraf signifikan 0,05 dan n = 11, thitung > ttabel (6,983 > 1,782). Berdasarkan kriteria pengujian hipotesis maka Ho ditolak dan Ha diterima. Dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh hasil latihan ladder drill terhadap Kecepatan tendangan Mawashi Geri pada Karateka Dojo kodim Fighter Karate Club Kodim 0309/Solok.
Kata kunci: Karate; Kecepatan; Mawashi geri.