Pengembangan Model Latihan Passing Sepakbola pada Siswa Sekolah Sepakbola Usia 10-12 Tahun
Keywords:
Kata Kunci : Model Latihan, Passing, Sepak BolaAbstract
Abstrak: Observasi dan wawancara yang peneliti lakukan dengan tim pelatih dari beberapa SSB menunjukkan adanya beberapa aspek yang masih kurang pada siswa SSB tersebut, seperti teknik passing, dribbling dan shooting, diduga beberapa penyebab dari kekurangan tersebut antara lain, sarana dan prasarana latihan, jumlah tim pelatih yang terbatas, dan terbatasnya modul latihan yang dapat dijadikan sebagai bahan ajar tim pelatih. Penelitian ini bertujuan untuk menciptakan metode latihan passing sepakbola untuk pemain sekolah sepakbola umur 10 sampai 12 tahun. Jenis penelitian ini adalah penelitian Research and Development (R&D). Populasi pada penelitian ini adalah siswa sekolah sepakbola dari beberapa SSB di Kota Padang dan Kabupaten Pesisir Selatan, yaitu pemain yang berusia 10 sampai 12 tahun di SSB Porsil Junior FC yang terdiri dari 30 siswa dan siswa yang beruusia 10 sampai 12 tahun di SSB Rajawali FC yang terdiri dari 19 siswa. Sampel pada penelitian ini dimbil menggunakan simple random sampling. Sampel penelitian ini adalah 25 siswa SSB Porsil Junior FC yang akan diambil untuk melakukan uji coba skala besar, dan 15 orang siswa SSB Rajawali FC yang diambil untuk melakukan uji coba skala kecil. Teknik analisis data pada dilakukan dengan teknik observasi, survey, expert judgement (validasi ahli), dokumentasi dan uji coba akhir produk. Hasil penelitian : Penelitian ini sukses membuat 25 metode latihan passing sepakbola untuk siswa sekolah sepakbola berusia 10 sampai 12 tahun, 25 metode latihan ini dapat dipakai oleh pelatih pada latihan sepakbola untuk peningkatan teknik passing sehingga pelatih dapat mengembangkan kemampuan pemainnya.
kata kunci : Model Latihan, Passing, Sepak Bola